Murianews, Kudus – Platform streaming film berbayar Netflix resmi mengumumkan tanggal rilis untuk sekuel kedua serial squid game. Squid Game Season 2 itu akan ditayangkan mulai 26 Desember 2024 mendatang.
Netflix sendiri mengumumkan jadwal penayangan tersebut di berbagai platform media sosialnya. Salah satunya adalah di Instagram.
”Mau manggilin orang-orang, karena permainan yang satu ini bakal dimulai lagi! Squid Game Season 2 tayang 26 Desember,” ucap mereka sebagaimana dikutip Murianews.com, Kamis (1/8/2024).
Dalam postingan tersebut netflix juga membocorkan jika aka nada sekuel pamungkas yang rencananya dirilis di tahun 2025 mendatang.
”Dan tunggu season terakhirnya di tahun 2025,” tambah mereka.
Dalam postingan itu juga, Netflix ikut menyertakan potongan serialnya itu. Di mana nampak para peserta berlari dalam sebuah arena lintasan lari. Satu per satu tiba-tiba jatuh seolah tertembak oleh sesuatu.
”Sudah tiga tahun, apakah anda ingin bermain?,” seorang pria bertopeng kemudian muncul di tengah scene disertai dengan para anak buahnya yang mengenakan topeng khas squid game.
Boneka khas Squid Game menjadi cuplikan pamungkas di teaser tersebut.
Para pemain dan kru “Squid Game” baru-baru ini menyelesaikan syuting untuk kedua musim tersebut dan merayakannya dengan pesta penutup selama dua hari di Gapyeong pada tanggal 11 dan 12 Juni lalu.
Dilansir Dilansir Murianews.com dari Soompi, kabar ini berhembus dan menyebutkan musim 2 akan terdiri dari enam episode, sedangkan Musim 3 akan menampilkan sekitar enam hingga tujuh episode.
Musim kedua dimulai dengan Sung Ki Hoon (Lee Jung Jae), yang menyerah untuk pergi ke Amerika Serikat demi mengejar tujuannya sendiri terkait dengan permainan mematikan yang ia menangkan di season pertama.
Pemeran “Squid Game 2” akan dihiasi sejumlah pemmain lama seperti Lee Jung Jae, Lee Byung Hun, dan Wi Ha Joon.
Kemudian untuk pemeran baru ada nama Im Siwan, Kang Ha Neul, Park Gyu Young, Jo Yu Ri, Won Ji An, Park Sung Hoon, Yang Dong Geun, T.O.P, Lee Jin Wook, David Lee, Noh Jae Won, Kang Ae Sim, dan Oh Dal Soo.
Saat menjadi bintang tamu di acara YouTube Yoo Jae Suk “Piggyego” pada 17 Mei, Lee Jung Jae berbagi, “‘Squid Game’ Musim 2 sedang dalam tahap akhir pembuatan film. Ini akan dirilis pada musim dingin.”